You need to enable javaScript to run this app.

KEGIATAN RUTIN JUM'AT IMTAQ SMAN 1 KEMPO

KEGIATAN RUTIN JUM'AT IMTAQ SMAN 1 KEMPO

Kempo, Jumat 26 Januari 2024 . SMA NEGERI 1 KEMPO, pada kegiatan Imtaq seluruh warga masyarakat yang ada di SMA negeri 1 Kempo mengadakan kegiatan rutin iMTAQ di setiap hari Jumat.

Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh warga SMA negeri 1 kempo dalam menyambut dan menyongsong sekolah yang cemerlang dan religius ialah Imtaq di Hari Jumat. Pada kegiatan imtaq yang dilaksanakan pada Setiap hari Jumat ini bertujuan sesuai dengan kepanjangan dari IMTAQ ialah Iman dan Taqwa jadi dalam pelaksanaan imtaq ini tentu diharapkan dapat meningkatkan Iman dan Taqwa untuk seluruh warga Masyarakat Sekolah di SMAN 1 Kempo ini. Pada Susunan Acara Imtaq yang dilaksanakan oleh Siswa-siswi SMAN 1 Kempo yang di dampingi oleh bapak ibu guru ialah:

  1. Pembukaan
  2. Baca Quran bersama bagi yang Islam dan kegiatan kerohanian untuk siswa beragam Hindu
  3. ceramah
  4. Doa
  5. Penutup

Selanjutnya usai pelaksanaan ibadah imtaq dilanjutkan dengan tausyiah atau pidato disampaikan dari siswa maupun guru. Pada kesempatan imtaq kali ini pidato dari siswa disampaikan oleh Muhammad Irul selaku ketu OSIS SMAN 1 Kempo mengambil tema penguatan Iman dalam Diri. Dalam pidatonya Irul menyampaikan bahwa Islam adalah agama yang yang mengatur semua sisi kehidupan manusia, salah satunya adalah mengatur interaksi dan hubungan sosial sesama manusia apalagi kita sebagai pelajar yang harus dilandasi oleh iman dan taqwa serta irul menyampaikan ucapan syukur dan terimakasih sudah terpilihnya dia sebag ketua OSIS tahun 2024/2025.

Kegiatan Imtaq yang ditutup dengan dzikir bersama yang dipimpin oleh siswa-siswa SMA negeri 1 kempo dan ditutup dengan doa yang disampaikan oleh Bapak Ahmad S.Pdi dan diberikan sambutan oleh ibu kepala sekolah SMA negeri 1 kempo Ibu. Titik Nurhaidah, S.Pd dalam sambutannya beliau memberi harapan dalam kegiatan ini seluruh warga masyarakat SMA negeri 1 kempo dapat menyongsong SMA yang lebih agamais dan religius serta berbudi pekerti dalam menyongsong SMA negeri 1 kempo yang cemerlang. sekian. 

editor oleh : Sri Eka Lestari

 

Ig : Sman_1kempo

Youtube: SMAN 1 KEMPO

Website : https://sman1kempo.sch.id

 

Bagikan artikel ini:
Titik Nurhaidah, S.Pd

- Kepala Sekolah -

Assalamu’alaikum wr.wb. Salam Sejahtera Untuk Kita Semua Dan Salam Budaya   Puji syukur Alhamdullilah marilah kita panjatkan kehadirat Allah Swt,atas…

Berlangganan
Banner